Awas! Polisi Ancam Babat Habis Pelaku Balap Liar

BALAP LIAR
RAZIA: Belasan anggota Polantas Polres Kotim berjaga di sekitar kawasan Taman Kota Sampit untuk mencegah aksi balap liar, beberapa waktu lalu. (KASATLANTAS POLRES KOTIM FOR RADAR SAMPIT)

SAMPIT, RadarSampit.com – Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Baamang AKP Beno Hartanto menegaskan bakal membabat habis pelaku aksi balap liar yang kerap kali beraksi di wilayah hukumnya dan mengancam keselamatan orang lain.

”Bakal kami tertibkan. Jangan sampai ada lagi aksi balap liar di wilayah Kecamatan Baamang ini,” kata Beno dibincangi Radar Sampit, Senin (1/8).

Bacaan Lainnya

Perwira yang sudah lama bertugas di bidang Satuan Lalu Lintas ini juga mengaku tidak akan memberikan toleransi bagi siapa saja yang melakukan aksi balap liar maupun menggunakan kendaraan knalpot brong.

”Kalau bisa nanti motornya akan kami tahan dengan waktu yang lama. Kemudian pemiliknya kami hadapkan di sidang peradilan,” ancamnya.

Diketahui, belakangan ini Polsek Baamang sering kali terlibat dalam penertiban kendaraan berknalpot brong. Tak tanggung-tanggung, sudah ada ratusan kendaraan yang terjaring.

Baca Juga :  Tusuk Mata Buaya, Warga MHS Selamat Diterkam Predator Mematikan

Dalam penertiban tersebut, kebanyakan para pelaku yang diamankan rata-rata masih berusia remaja. Mereka sering kali diamankan saat sedang melakukan aksi balap liar di ruas Jalan Tjilik Riwut.

”Dalam waktu dekat ini kami akan melakukan penertiban balap liar besar-besaran. Tak hanya balap liar, kami juga akan berpatroli guna mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas,” tegasnya. (sir/fm)

 



Pos terkait