Bersantai Sambil Kulineran di Dermaga Indra Sari Pangkalan Bun

pelabuhan indra sari
MURAH MERIAH : Pengunjung wisata kuliner dermaga Indra Sari saat menikmati suasana sore, Sabtu (6/1/2024) (SULISTYO/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Meskipun pokok kuliner semakin banyak tumbuh di Kota Pangkalan Bun Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), namun wisata kuliner di Dermaga Pasar Indra Sari masih menjadi digemari masyarakat.

Destinasi wisata kuliner dengan latar belakang pemandangan Daerah Aliran Sungai (DAS) Arut itu,  setiap sore hingga malam hari selalu dipadati oleh pengunjung. Terlebih diakhir pekan, pengunjung banyak duduk di tepian sungai dengan menikmati hidangan,  baik makanan berat maupun makanan ringan sembari mengobrol santai.

Bacaan Lainnya

Salah seorang pengunjung, Nadira saat ditanyai mengaku dalam sepekan ia bersama teman-temannya bisa sampai 3 kali mengunjungi tempat tersebut. Bahkan sesekali ia bersama keluarganya datang ke tempat itu.

“Sederhana, murah dan sore hari kitabdari dermaga bisa melihat lalulalang perahu getek, dan aktifitas masyarakat diseberang sungai,” ungkapnya, Sabtu (6/1/2024).

Meski demikian,  ia memberikan masukan agar tempat kuliner di dermaga dibenahi supaya menambah nilai estetika, dengan begitu diyakininya maka pengunjung akan semakin banyak. “Kalau malam Minggu seperti hari ini pasti penuh, sekarang aja sudah hampir enggak ada tempat duduk,” ujarnya, sore kemarin.

Baca Juga :  Lindungi Nasabah KUR, BPJAMSOSTEK Teken MoU Dengan BSI Cabang Pangkalan Bun

Pengunjung lainnya Sunarto, mengaku sengaja membawa anggota keluarganya untuk menikmati indahnya pemandangan sungai dan makanan di tempat kuliner tersebut.

Menurutnya bila dermaga Indra Sari di tata sedemikian rupa, maka akan menjadi tujuan utama untuk berwisata kuliner. “Masih banyak yang harus dibenahi kedepannya, dan yang pasti harus jelas siapa pengelolanya,” tandasnya. (tyo/gus)

 



Pos terkait