Perahu Terbalik di DAS Kapuas, Satu Orang Tewas Tenggelam

hilang tenggelam
TEWAS TENGGELAM: Satu korban tenggelam kecelakaan perahu di DAS Kapuas ditemukan meninggal. (istimewa)

KAPUAS, radarsampit.com – Sebuah perahu ketinting (jukung ces) yang ditumpangi Riyaman (46) dan istrinya warga Trans Dadahup Kabupaten Kapuas,  terbalik di perairan Daerah Aliran Sungai (DAS)  Kapuas, Minggu dini hari (8/9) sekitar pukul 05.30 WIB. Dalam peristiwa yang lokasinya dekat dengan Pasar Dadahup itu, Riyaman dinyatakan tenggelam, sementara istrinya berhasil menyelamatkan diri.

Mendapati laporan orang tenggelam,Tim SAR dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)  Kapuas bersama relawan  terjun ke lokasi dan melakukan pencarian korban. Selanjutnya sekitar pukul 10.30 WIB korban berhasil ditemukan tak jauh dari lokasi tenggelam dalam keadaan sudah tidak bernyawa.

Bacaan Lainnya

Berdasarkan keterangan warga dan petugas, Riyaman yang sehari-hari berprofesi sebagai petani tersebut diduga tidak bisa berenang sehingga tenggelam. Sementara istrinya berhasil berenang ke tepian dan melaporkan kejadian tersebut.Suami istri tersebut merupakan transmigran asal Pulau Jawa.

Baca Juga :  Babak Akhir Korupsi Parkir, Dua Terdakwa Tinggal Menunggu Vonis

“Dari informasi warga sekitar, korban dan istrinya bermaksud untuk menyeberangi Sungai Kapuas menggunakan perahu bermesin dengan membawa dagangan sayur. Namun  di tengah perjalanan perahu terbalik. Korban atas nama Riyaman diduga tidak bisa berenang,  sedangkan istrinya berhasil menyelamatkan diri” kata Rizal, salah satu relawan yang ikut melakukan proses pencarian.

Laporan terakhir menyatakan, jenazah korban telah diurus keluarganya untuk dilakukan proses pemakaman secepatnya. (sbn/sla)



Pos terkait