SAMPIT, radarsampit.com – Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Pos Jaga Sampit bersama anggota Manggala Agni, memasang jerat buaya di Sungai Mentawa, Kabupaten Kotawaringin Timur, Selasa (3/1) lalu. Predator ganas tersebut diumpan menggunakan daging ayam segar
”BKSDA dibantu Manggala Agni memasang dua unit jaring dan satu set jerat buaya,” kata Komandan BKSDA Pos Jaga Sampit Muriansyah, Rabu (4/1).
Pemasangan jerat tersebut, kata Muriansyah, merupakan tindak lanjut laporan warga terkait kemunculan buaya di Sungai Mentawa. Tepatnya di Jalan H Imran, Gang Merpati Kecamatan Mentawa Baru Ketapang Sampit. ”Buaya ini berjenis buaya muara dengan panjang kira-kita satu meter,” ucapnya.
Pihaknya menduga kuat buaya muara tersebut masih berada di sekitar lokasi. Sebab, buaya tidak akan berpindah jauh dari lokasi kemunculan sebelumnya. ”Kami duga ini merupakan buaya yang masuk dari Sungai Mentaya,” katanya.
Apalagi, menurutnya, di daerah tersebut banyak pakan yang sebenarnya bukan pakan alaminya. Pakan yang dimaksud adalah sampah rumah tangga atau bangkai yang dibuang warga ke sungai. Kebiasaan masyarakat membuang sampah atau bangkai ke sungai dapat memicu kedatangan buaya.
”Kami lihat di Sungai Mentawa ini banyak sampah rumah tangga dan bangkai binatang yang di buang ke sungai,” katanya.
Pemasangan dua unit jaring dan satu set jerat buaya dengan umpan daging ayam tersebut diharapkan dapat membuat buaya terjerat. Jika tertangkap, satwa itu akan dipindahkan ke habitatnya di kawasan Suaka Margasatwa di Kotawaringin Barat (Kobar).
”Sesuai arahan pimpinan, jika buaya terjerat akan langsung dipindahkan ke kawasan suaka margasatwa di Kobar,” ujarnya.
Sementara itu, Suhaini, Ketua RT 03/01 wilayah setempat mengatakan, laporan warga terhadap keberadaan buaya di lokasi tersebut sudah lama disampaikan. Dia juga telah menyampaikan kepada pihak kelurahan setempat.
Dia meyakini buaya yang sering muncul masih berada di lokasi tersebut. Menurutnya, sudah banyak warga yang melihat kemunculan hewan pemangsa itu, termasuk dirinya sendiri.