SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor mendukung peran media sebagai penyaji informasi yang berimbang dan bertanggung jawab.
“Saya mengajak para jurnalis di Kotim untuk berkomitmen bersama dalam mengambil peran sebagai penyaji informasi untuk masyarakat yang berimbang dan bertanggung jawab, baik dalam penyajian informasi dalam pembangunan daerah maupun penyajian informasi lain,” kata Halikinnor.
Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kotim sebagai wadah para jurnalis di Kotim diharapkan dapat menjadi contoh bagi organisasi lain dalam berbagai hal, mulai dari kompetensi hingga profesionalisme kewartawanan.
“Serta dalam upaya turut membangun dan mencerdaskan masyarakat melalui penyajian berita yang dapat dipertanggungjawabkan,” harapnya.
Dirinya berharap PWI Kotim dapat terus maju dalam menggerakkan roda organisasi melalui berbagai program yang mampu meningkatkan citra, kredibilitas, dan integritas wartawan Indonesia.
Halikinnor mengajak wartawan ikut membangun daerah dengan menyajikan berita-berita yang profesional dan proporsional. Menurutnya, peran media massa dalam memajukan daerah menjadi sangat penting di era saat ini. (yn/yit)