Cairkan Bonus Rp1,3 Miliar untuk Atlet Porprov Palangka Raya

bonus porprov kalteng
PENCAIRAN BONUS: Penyaluran bonus untuk atlet Palangka Raya berprestasi pada ajang Porprov Kalteng, Rabu (13/12/2023). (DODI/RADAR SAMPIT)

PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Meski  tak tampil sebagai juara umum dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) tahun ini, Pemerintah Kota Palangka Raya bersama Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Palangka Raya menepati janji pemberian bonus. Sekitar 300 atlet berprestasi menerima bonus dengan total mencapai Rp1,3 miliar.

Ketua KONI Palangka Raya Karuhei TN Asang mengatakan, bonus yang diberikan kepada atlet maupun pelatih dikirim melalui rekening. ”Oleh karena itu, para atlet, pengurus cabang olahraga, kami imbau nomor rekeningnya jangan sampai mati,” ujarnya, Rabu (13/12/2023).

Bacaan Lainnya

Dia menuturkan, KONI Kota Palangka Raya terlibat dalam penyaluran uang pembinaan ke atlet. Adapun perolehan medali kontingen Kota Palangka Raya pada Porprov Kalteng yang digelar di Kota Sampit tersebut, yakni emas  81 medali, perak 88 medali, dan perunggu 92 medali.

Baca Juga :  Sudah 6.304 Pemudik Tinggalkan Pelabuhan Sampit

”Totalnya hampir 300 lebih yang dapat medali. Baik perak, perunggu, maupun emas. Besarannya (untuk masing-masing penerima, Red) juga dari pemkot yang menentukannya,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Budaya Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Kota Palangka Raya Iin Hendayati Idris mengharapkan agar prestasi para atlet ditingkatkan lagi.

”Dan juga mungkin nanti pembinaan untuk cabor lebih ditingkatkan untuk menghadapi PON. Atlet yang menerima uang pembinaan atau bonus tersebut agar dapat meningkatkan lagi prestasinya demi mengharumkan nama daerah di ajang olahraga,” tegasnya.

Dia menambahkan, pembinaan untuk seluruh cabor akan lebih ditingkatkan, sehingga atlet Palangka Raya bisa semakin berprestasi. Bukan hanya di tingkat kota, tetapi juga provinsi, nasional, bahkan internasional. ”Saya yakin hal itu bisa dilaksanakan dan terwujud. Pemkot sangat mendukung peningkatan prestasi seluruh cabor,” ujarnya. (daq/ign)



Pos terkait