Calon Pj Sekda Seruyan segera Diusulkan

sekda seruyan
JABATAN BARU: Pj Bupati Seruyan Djaninuddin Noor saat menyapa sejumlah pejabat ASN Pemkab setempat, belum lama ini. (istimewa)

KUALA PEMBUANG, radarsampit.com – Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor, menyatakan dalam waktu dekat kekosongan posisi Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) setempat, akan segera diisi. Hal itu diutarakannya usai menggelar rapat koordinasi bersama Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) dan camat setempat,  di ruang rapat Kantor Bupati Seruyan,  belum lama tadi (27/9).

Keputusan tersebut karena mengingat jabatan posisi Sekretaris Daerah (Sekda) Seruyan masih mengalami posisi kekosongan, usai Djainuddin dilantik sebagai Pj Bupati, Senin (25/9) lalu oleh Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran.

Bacaan Lainnya

“Kalau untuk Pj Sekda akan kita usulkan sesuai dengan regulasinya. Paling lambat tanggal 1 Oktober 2023. Karena kami khawatir rutinitas pekerjaan di sini bisa terganggu,” ujar Djainuddin.

Kemudian dirinya berharap untuk posisi Pj Sekda ini diharapkan cepat dilakukan pengisian posisi, agar segala aktivitas kesekretariatan daerah bisa langsung dikerjakan serta diakomodir sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya (tupoksi).

Baca Juga :  DPRD Seruyan Siap Bentuk Pansus Solar Jika Hal Ini Terjadi

“Kita sesuaikan dengan aturan regulasinya, karena kami khawatir rutinitas pemerintahan kalau tidak cepat diisi, posisi ini akan terganggu,”tandas Djainuddin. (rm-105/gus)

 



Pos terkait