SAMPIT, RadarSampit.com – Memperingati Hari Bhayangkara Ke-76 Tahun 2022, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kotim menggelar Road Safety Campaign yang dilaksanakan langsung di kawasan Taman Kota, Jalan S Parman, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit, Minggu (3/7).
Kegiatan yang diadakan untuk mengampanyekan keselamatan berlalu lintas tersebut juga dikemas bersamaan dengan kegiatan lain.
Kapolres Kotim AKBP Sarpani didampingi Wakapolres Kotim Kompol Yudha Setiawan beserta Kasat Lantas Polres Kotim AKP Salahhidin menjelaskan, Road Safety Campaign memiliki tujuan mewujudkan Kamseltibcar Lantas (keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas) dalam rangka menuju Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh.
”Kegiatan ini serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia dan dibuat untuk mengedukasi semua kalangan masyarakat di Kotim, khususnya di Sampit, terkait dengan wawasan lalu lintas di jalan raya,” ujar Sarpani kepada awak Radar Sampit.
Dia juga mengatakan, dengan tereduksinya masyarakat dalam berlalu lintas, tentu dapat menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Kotim. Dengan itu, dia berharap, agar kegiatan itu nantinya memberikan manfaat bagi masyarakat banyak.
”Semoga dengan adanya kegiatan ini, kita dapat menumbuhkan kedisiplinan terhadap pengguna jalan. Dalam mengurangi fatalitas saat terjadinya kecelakaan lalu lintas,” harapnya.
Di lokasi yang sama juga, dilaksanakan arahan dan sosialisasi Safety Riding dan Kamseltibcar Lantas Oleh Kasat Lantas Polres Kotim AKP Salahhidin kepada para undangan dan para peserta.
Ditambahkan, dalam Road Safety Campaign tersebut juga dilakukan safety riding, pembagian brosur, pemasangan sticker tertib berlalu lintas, penampilan polisi cilik, penampilan badut Zebra.
Selain itu, pelayanan simling serta samsat keliling dan juga lomba mewarnai dengan Tema Tertib Berlalu Lintas tingkat SD se-Kota Sampit, serta pembagian door prize yang berhadiah ratusan hadiah hiburan.
Diakhir acara, Kapolres Kotim AKBP Sarpani didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kotim Ririn Sarpani secara langsung menyerahkan hadiah berupa uang tunai, tropi, dan piagam kepada para juara lomba mewarnai tingkat SD tersebut dengan pemenang sebagai juara.