PALANGKA RAYA, RadarSampit.com – Upacara HUT ke-76 Bhayangkara di Kalimantan Tengah digelar di halaman Mapolda Kalteng. Dalam kegiatan yang dihadiri Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, Kapolda Irjen Pol Nanang Avianto, dan sejumlah pejabat lainnya itu, mengikuti upacara secara virtual yang dipusatkan di Akademi Kepolisian Semarang, Jawa Tengah, dengan Inspektur Upacara Presiden RI Joko Widodo, Selasa (5/7).
Presiden menyampaikan, saat ini Polri telah menjalankan misi presisi. Jangan sampai ada oknum merusak Polri. Polri dipandang selalu siaga dalam berbagai hal, salah satunya penanganan Covid-19.
Jokowi juga menekankan semua pihak untuk waspada krisis energi, pangan, hingga keuangan. Polri diminta terus menjaga kamtibmas dan mampu menjawab tantangan ancaman kejahatan berbasis teknologi terbaru. Polri harus lebih maju dari pelaku kejahatan.
Kapolda Kalteng melalui Kabidhumas Kombes Pol K Eko Saputro menyatakan siap mendukung langkah pemerintah sesuai amanah yang disampaikan Presiden RI. Eko berharap Polri semakin dicintai masyarakat serta semakin presisi.
”Polda Kalteng selalu siap memberikan hal terbaik bagi masyarakat kalteng,” pungkasnya. (daq/ign)