Cegah Klaster Penjara, Tahanan Dites Swab Antigen

Cegah Klaster Penjara Tahanan Dites Swab Antigen
TAHANAN : Kepolisian mengawal pemindahan tahanan titipan kejaksaan ke Rutan. ALEXANDER/RADAR SAMPIT

PULANG PISAU – Kejaksaan Negeri Pulang Pisau (Kejari Pulpir) melakukan swab test antigen terhadap para tahanan yang dititipkan di rumah tahanan (rutan).

Kepala Kajari Pulpis Priyambudi melalui Kepala Seksi Tindak Pidana Umum, Prathomo Suryo Sumaryono mengatakan, kegiatan tersebut untuk mengantisipasi penyebaran virus korona saat pemindahan tahanan.

“Kegiatan ini juga dalam rangka jelang perayaan Natal dan Tahun Baru,” kata Suryo.

Menurutnya, swab test antigen para tahanan ini merupakan bukti bahwa pihaknya dalam menegakkan hukum dengan tetap mengedepankan Protokol Kesehatan (Prokes).

”Komitmen ini dapat memberikan pengaruh yang positif untuk menekan angka penyebaran Covid-19 di Pulpis,” ujarnya.

Kata Suryo, swab test antigen ini dilakukan secara berkala untuk mencegah klaster di dalam Rutan dengan menggandeng Dinas Kesehatan Pulang Pisau sebagai bentuk sinergitas.

“Dari hasil swab antigen terhadap 13 tahanan yang dipindahkan ke Rutan, semuanya dalam kondisi non reaktif Covid-19,” tegasnya. (der/fm)

 



Baca Juga :  Jembatan Sei Rawi I Langganan Ambruk

Pos terkait