“Gerdayak Indonesia siap mengawal aparat keamanan dalam menjaga NKRI serta terdepan berperang terhadap paham yang tidak sejalan dengan Pancasila, ” tegas Yansen Binti.
Menurut Yansen, keamanan negara ini bukan hanya tugas dan tanggungjawab dari TNI dan Polri, namun juga itu merupakan tanggung jawab segenap masyarakat Indonesia dalam menangkal paham Radikalisme.
“Peran serta masyarakat menjadi hal utama dalam menjaga Kamtibmas selama ini. Sehingga bagaimana keadaan sosial lingkungan bisa dideteksi sedini mungkin agar tidak menjadikan suatu peristiwa yang dapat dicegah sebelum terjadi,” tegasnya.
Dalam kesempatan lain, DPW Indonesia Hebat Bersatu Provinsi Kalimantan Tengah Thoseng Asang, mengapresiasi kepada Polri sudah melaksanakan kegiatan pengamanan dalam rangka Nataru di tahun ini. Selain itu menegaskan, bahwa Kalteng, Bumi Isen Mulang, Buminya Pancasila, menolak apapun paham-paham yang menyesatkan masyarakat dan bangsa ini. (agf/gus)