DAD Kalteng-Percasi Gelar Turnamen Catur Nataru Cup

agustiar sabran
Agustiar Sabran

PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Dewan Adat Dayak (DAD Kalimantan Tengah bersama Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kalteng akan menggelar kejuaraan catur tingkat provinsi bertajuk “Nataru Cup I 2022″ di Palangka Raya. Kejuaraan tersebut dilaksanakan untuk memeriahkan suasana Natal 2022 dan menyambut Tahun Baru 2023.

Ketua DAD Kalteng Agustiar Sabran melalui Sekretaris Umum DAD Kalteng yang juga Ketua Panitia Nataru Cup I 2022 Yulindra Dedy mengatakan, kejuaraan catur dilaksanakan bersamaan dengan acara Mamapas Lewu yang digelar DAD Kalteng di Betang Hapakat, Palangka Raya pada 28-31 Desember 2022.

Bacaan Lainnya

”Untuk catur akan dilaksanakan pada 27-29 Desember 2022 dengan dua kategori yang dilombakan, yakni catur cepat untuk umum dan pelajar se-Kalteng dan catur beregu (tiga orang) pemuda dan remaja perwakilan gereja se-Kota Palangka Raya,” katanya, Jumat (16/12).

Baca Juga :  Polisi Gerebek Remaja Pesta Miras, Ada Ceweknya

Dedy menuturkan, saat pembukaan Nataru Cup 2022, akan diadakan catur simultan yang dilakukan Agustiar melawan sejumlah peserta yang mengikuti kejuaraan tersebut. Untuk total hadiah Nataru Cup mencapai Rp25 juta.

Terkait acara Mamapas Lewu, Dedy mengatakan, puncak acara Mamapas Lewu pada 30 Desember 2022 akan diadakan arak-arakan yang dipimpin Basir (pemimpin upacara adat Dayak) dan penguburan hewan kurban.

”Nataru Cup 2022 ini nanti akan bersamaan dengan acara Mamapas Lewu yang digelar secara terpusat di Betang Hapakat. Jadi, di bawahnya kegiatan pertandingan catur dan di dalam betangnya ritual Mamapas Lewu,” kata Dedy. (daq/ign)



Pos terkait