Dalam waktu dekat ini, Kemenag Kotim akan menggelar kegiatan manasik haji, yakni pada 30-31 Mei di tingkat kabupaten dan 1-4 Juni di tingkat kecamatan. Calon jemaah yang siap berangkat tahun ini sebanyak 93 orang.
”Insya Allah manasik haji dilaksanakan di Masjid Islamic Center. Waktunya keberangkatan ibadah haji sudah semakin dekat. Untuk calon jemaah dijadwalkan berangkat gelombang kedua tanggal 19 Juni – 3 Juli 2022. Kami sudah memberikan imbauan kepada calon jemaah yang dinyatakan siap berangkat, termasuk 22 cadangan agar mengonfirmasi ke Kemenag terkait bukti pembayaran biaya pelunasan perjalanan ibadah haji,” tandasnya. (hgn/ign)