Di Pilkada Kotim, Nasdem Serahkan Rekomendasi untuk Pasangan Halikinnor – Suprianti Rambat

halikinnor nasdem
Halikinnor saat menerima dokumen rekomendasi dari Pengurus DPP Nasdem Koordinator Wilayah Kalimantan, Syarif Abdullah disaksikan Ketua DPW Nasdem Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh. (Istimewa)

PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Partai Nasional Demokrat (Nasdem) akhirnya mengeluarkan rekomendasi untuk mendukung pasangan calon jagoannya di Pilkada Kotim. Tambahan dua kursi dari Nasdem ini seolah memantapkan langkah Halikinnor untuk suap bertanding di Pilkda Kotim.

Rekom B1KWK kepada Halikinnor dan Suprianti Rambat ini sebagai dukungan resmi kepada bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringi Timur untuk Pilkada Kotim 2024.

Bacaan Lainnya

Halikinnor menerima rekomendasi dari Pengurus DPP Nasdem Koordinator Wilayah Kalimantan, Syarif Abdullah, Selasa (20/8/2024).

Selain untuk Pilkad Kotim, Nasdem juga meenyerahkan rekomendasi kepada 12 bakal calon pasangan di Kalteng yang akan bersaing untuk maju di pilkda serentak tahun ini.

Ketua DPW Nasdem Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh melalui Sekretaris DPD Nasdem Kalteng, Mukarramah membenarkan partainya memberikan rekomendasi kepada Halikinnor dan sejumlah bakal calon kepala daerah lainnya.

“Harapannya tentu kepala daerah yg diusung oleh partai nasdem bisa menang dalam pilkada 2024 ini,” kata Mukarramah.

Baca Juga :  Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah Disdik Kalimantan Tengah Berlanjut

Seperti diketahui bahwa hasil Pemilu tahun ini Partai Nasional Demokrat di Kotawaringin Timur memperoleh dua kursi DPRD. (*)



Pos terkait