Diduga Korban Pembunuhan, Mayat Terikat Ditemukan Membengkak

Polres Kapuas Masih Telusuri Penyebabnya

mayat
PENEMUAN MAYAT: Warga Desa Kayu Bulan, Kecamatan Kapuas Tengah, Kabupaten Kapuas, digegerkan dengan penemuan mayat dari dalam air di wilayah itu. Saat dievakuasi, kaki dan tangan jenazah yang membengkak tersebut tampak terikat. Kuat dugaan mayat tersebut merupakan korban pembunuhan. (Istimewa/Radar Sampit)

KUALA KAPUAS, radarsampit.com – Warga Desa Kayu Bulan, Kecamatan Kapuas Tengah, Kabupaten Kapuas, digegerkan dengan penemuan mayat dari dalam air di wilayah itu. Saat dievakuasi, kaki dan tangan jenazah yang membengkak tersebut tampak terikat. Kuat dugaan mayat tersebut merupakan korban pembunuhan.

Kapolres Kapuas AKBP Kurniawan Hartono melalui Kasat Reskrim Iptu Iyudi Hartanto mengatakan, pihaknya masih mendalami penemuan mayat tersebut. ”Masih dalam lidik. Kami sedang menuju lokasi penemuan mayat,” katanya melalui pesan singkat, Senin (12/6) sore.

Bacaan Lainnya

Dihubungi terpisah, Kapolsek Kapuas Tengah Iptu Rahmad Tuah mengatakan, pihaknya melakukan evakuasi korban setelah menerima laporan penemuan mayat tersebut. Korban kemudian dikirim ke RSUD dr Doris Sylvanus Palangka Raya untuk diautopsi.

Rahmad enggan merinci lebih jauh mengenai kemungkinan mayat tersebut merupakan korban pembunuhan, karena kondisinya yang ditemukan terikat. (der/ign)



Baca Juga :  Lamar Kerja Sebagai ART, Perempuan Asal Jabar Ini Dipaksa Jadi PSK di Kalteng

Pos terkait