Disdik Kota Maksimalkan Penerapan Kurikulum Merdeka

Terus Tingkatkan Pelayanan Pendidikan 

Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya Aprae Vico Ranan
Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya Aprae Vico Ranan dalam salah satu kegiatan resmi.(ist)

PALANGKA RAYA, RadarSampit.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya melalui Dinas Pendidikan Kota berkomitmen,  terus meningkatkan mutu atau kualitas pendidikan di setiap Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Baik peningkatan kualitas guru, sarana dan prasarana sekolah, metode pengajaran dan kurikulumnya sehingga diharapkan dapat meningkatan kualitas mutu pendidikan di Kota Palangka Raya.

Penekanan itu disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya melalui Sekretaris Dinas Pendidikan setempat, Aprae Vico Ranan,kemarin.

Bacaan Lainnya

“Disdik terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan di Kota Palangka Raya, baik komitmen wali kota dalam smart city, maupun kurikulum merdeka dan mendukung visi misi wali kota dalam pendidikan,” sebutnya.

Aprae Vico Ranan  juga menyampaikan, kualitas layanan pendidikan kita sudah begitu bagus dan tinggal dipertahankan.“Semakin banyaknya sekolah-sekolah penggerak, guru-guru penggerak, pengajar praktik, sekolah penggerak ini akan mempertahankan mutu yang sudah kita raih di Kota Palangka Raya,” paparnya.

Baca Juga :  Piala Soeratin Bakal Kembali digelar di Kalteng

Dijelaskan Aprae, para guru sekarang berlomba-lomba untuk berbagi dan berkarya dengan hadirnya Platform Merdeka Mengajar. Selain itu, guru-guru yang dulu diberlakukan berbagai peraturan yang kaku, sekarang lebih bebas berinovasi di kelas dengan hadirnya Kurikulum Merdeka.

Diuraikannya, sejalan dengan Kurikulum Merdeka yang menekankan pembelajaran mendalam untuk mengembangkan karakter dan kompetensi, hal itu memberikan keleluasaan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran, hingga keberlangsungan dan keberlanjutan gerakan Merdeka Belajar.

“Kita teruskan, agar semua anak hangsa merasakan kemerdekaan yang sebenar benarnya dalam belajar dan bercita-cita,” sebutnya.

Aprae Vico Ranan melanjutkan, implementasi Kurikulum Merdeka Belajar harus dapat dilaksanakan secara maksimal dari sekolah penggerak, guru penggerak sampai dengan sekolah merdeka.

“Semua stakeholder bersama-sama memperjuangkan dan mengimplementasikan kurikulum merdeka belajar secara maksimal, sehingga pendidikan di Kota Palangka Raya tidak mengalami kemunduran,” terangnya.



Pos terkait