Ditinggal Antar Anak Sekolah, Rumah Terbakar

kebakaran
TERBAKAR : Satu rumah milik warga Sampit, Kotawaringin Timur nyaris rata dengan tanah akibat dilalap si jago merah, Kamis (28/7) pagi. IST/RADAR SAMPIT

SAMPIT,RadarSampit.com – Diduga akibat korsleting listrik, rumah milik Fauzi Saputra (28) warga Jalan HM Arsyad, Desa Telaga Baru, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit terbakar, Kamis (28/7) pagi.

Beruntung tidak ada korban dalam kejadian tersebut. Rumah dalam keadaan kosong karena pemilik sedang mengantar anak berangkat sekolah.

Bacaan Lainnya

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Ketapang Kompol Samsul Bahri membenarkan kebakaran terjadi di wilayah hukumnya. Menurutnya, saat kejadian pemilik rumah sedang tidak berada  di tempat.

”Saat terjadi kebakaran, diduga pemilik rumah sedang mengantar anaknya sekolah, rumah dalam keadaan kosong,” kata Samsul.

Kata Samsul, untung saja saat itu warga cepat melaporkan kejadian tersebut kepada petugas. Dua unit armada pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api di tempat kejadian perkara.

Meski berhasil dipadamkan, barang berharga di dalam rumah berukuran 4 x 8 meter persegi dengan material kayu ini tidak sempat diselamatkan.

Baca Juga :  Humas Polres Gumas Terima Penghargaan

”Dari hasil olah TKP sementara, diduga api berasal dari korsleting listrik di bagian atap rumah. Korban diperkirakan mengalami kerugian mencapai Rp 15 juta,” sebutnya. (sir/fm)

 



Pos terkait