DPKUKMP Gelar Temu Usaha Industri Kecil Menengah

Hadirkan BSPJI, BEI dan Bank Kalteng 

society
TEMU USAHA: Kegiatan temu usaha industri kecil menengah (IKM) menghadirkan BSPJI Kalimantan Selatan dan Tengah, Bursa Efek Indonesia (BEI) perwakilan Kalteng dan Bank Kalteng digelar di Hotel Putra Kahayan, Palangka Raya, Rabu (28/08/2024).

PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Perdagangan Koperasi UKM dan Perindustrian Kota Palangka Raya terus bergerak memberikan kebijakan terbaik untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

Salah satu langkah konkret dengan menggelar temu usaha industri kecil menengah (IKM) dalam rangka sosialisasi dari balai standardisasi dan pelayanan jasa industri (BSPJI) Kalimantan Selatan dan Tengah, Bursa Efek Indonesia (BEI) perwakilan Kalimantan Tengah dan Bank Kalteng yang dilaksanakan di Hotel Putra Kahayan, Palangka Raya, Rabu (28/08/2024).

Bacaan Lainnya

PJ Wali Kota palangka Raya Hera Nuggarahu melalui Plh Sekda Albert Toembak mengatakan, tujuan dari pertemuan sosialisasi ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan kompetensi kepada peserta tentang pelayanan BSPJI Kalimantan Selatan dan Tengah dan mekanisme permodalan serta BEI terhadap Industri Kecil dan Menengah (IKM) serta Usaha Kecil Menengah (UKM) dari Perwakilan BEI dan Bank Kalteng.

Baca Juga :  DPRD Kota Palangkaraya Desak Penegakan Hukum Wali Murid Pukul Siswa

Albert menekankan, dengan langkah konkret ini memanfaatkan pertemuan kali ini dengan mengikut secara konsisten, mencermati dan serius sampai berakhirnya temu usaha IKM dan sosialisasi, sehingga dapat memberikan manfaat.

Di sisi lain, untuk narasumber dari BSPJI Kalimantan Selatan dan Tengah, BEI Perwakilan Kalimantan Tengah dan Bank Kalteng, mengharapkan dapat membagi ilmunya sehingga dapat bermanfaat dan berguna bagi peserta.

“Kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pihak yang telah membantu memfasilitasi pertemuan ini sehingga tercipta kolaborasi dengan Pemerintah Kota Palangka Raya dalam rangka membantu teman-teman pelaku usaha Industri Kecil Menengah (IKM) melewati program-program yang ada,” tegasnya.

Ia menambahkan, dengan eduksi ini diharapkan peningkatan Standarisasi dan Kualitas Produk, artinya BSPJI mungkin akan mengedukasi IKM tentang pentingnya standarisasi produk dan layanan untuk meningkatkan kualitas dan daya saing di pasar domestik dan internasional.

Kemudian, peluang investasi, sebab BEI Perwakilan Kalimantan Tengah bisa memberikan informasi tentang peluang investasi, proses pendaftaran perusahaan di pasar modal, dan cara untuk memperoleh modal dari pasar saham.



Pos terkait