SAMPIT,Radarsampit.com – Mobil pikap warna hitam tiba-tiba terbakar saat melintas di Jalan Tjilik Riwut kilometer 68, Desa Bukit Raya, Kecamatan Cempaga Hulu, Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, Senin (10/10).
Kejadian ini turut dibenarkan oleh Kapolsek Cempaga Hulu IPDA Ahmad Januar saat dikonfirmasi Radar Sampit.
“Benar kejadian ini, warga melapor ada mobil terbakar. Anggota kami langsung meluncur ke tempat kejadian perkara (TKP). Peristiwa terjadi sekitar pukul 13.30 WIB,” kata Januar.
Januar menerangka, saat tiba di TKP, mobil bernomor polisi KH 8455 FP tersebut secara menyeluruh sudah dilalap si jago merah. Beruntung, tidak ada korban dalam insiden kebakaran tersebut.
”Saat itu mobil datang dari arah Sampit menuju Pelantaran dengan membawa muatan roti untuk dijual. Pas di TKP, tiba-tiba ada percikan api di belakang kabin,” jelas Kapolsek.
Disebutkan, kerugian akibat peristiwa ini mencapai Rp 70 juta. Sementara, kasus ini tengah ditangani Kepolisian untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
”Pengemudi (korban) masih kami mintai keterangan. Diduga kuat api berasal dari barang di dalam bak pikap tersebut. Namun, penyebab percikan masih kami telusuri,” tandasnya. (sir/fm)