PALANGKA RAYA – Peta politik Kalimantan Tengah menjelang Pemilu 2014, diwarnai sejumlah tokoh dan elite politik yang ramai-ramai loncat partai. Sejumlah tokoh yang sebelumnya merupakan pentolan partai besar tersebut, memilih Demokrat untuk menghadapi pesta demokrasi yang akan berlangsung dua tahun lagi.
Hal itu terungkap saat Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melantik pengurus Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Kalteng periode 2021-2026 secara virtual, Jumat (28/1). Dalam susunan kepengurusan, terdapat nama-nama besar yang selama ini kerap menghiasi pemberitaan media massa.
Mereka di antaranya, Jhon Krisli (NasDem), Ferry Lesa (PDIP), Rusliansyah (Golkar), Rahmadi G Lentam (Golkar), dan Heriansyah (Gerindra). Selain itu, mantan birokrat yang pernah menjabat Camat Pahandut Palangka Raya, Abramsyah, serta pengurus KONI Kalteng Nurani Mahmudin, juga ikut dilantik.
Komposisi pengurus yang diperkuat sejumlah elite dan tokoh tersebut, membuat Demokrat optimistis bisa berbicara lebih banyak tahun 2024 mendatang. Bahkan, bukan tidak mungkin Nadalsyah sebagai Ketua DPD Demokrat Kalteng bakal diusung maju dalam pertarungan Pilkada Kalteng.
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono menekankan agar Partai Demokrat Kalteng bisa merebut kursi legislatif di setiap kabupaten/kota dan provinsi dalam jumlah besar pada Pemilu 2024.
”Saya minta kader partai agar berjuang, sehingga dengan banyak kursi di parlemen, DPRD provinsi, kabupaten, dan kota, maka kita (Demokrat, Red) akan mudah berkiprah dan berbuat untuk masyarakat,” kata Agus yang akrab disapa AHY tersebut.
Sementara itu, Nadalsyah menambahkan, dengan kekuatan Demokrat yang baru, pihaknya siap merebut kemenangan pada pemilu mendatang dengan melakukan pendekatan pada masyarakat. Dia juga optimistis partainya akan mampu meraih banyak kursi legislatif.
”Kami akan berupaya meraih banyak kursi di DPRD Kalteng, sehingga nanti mampu mengusung calon kepala daerah sendiri melalui partai, meskipun memang akan berkoalisi dengan partai lain,” tegasnya.