SAMPIT, RadarSampit.com – Menjamurnya usaha kuliner, seperti kedai kopi di wilayah Kota Sampit mencetuskan keinginan dari Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) untuk mendorong para anggotanya memiliki pengetahuan di bidang kewirausahaan. Sehingga nantinya bisa muncul pengusaha baru di bidang kuliner, seperti minuman kopi dan lainnya.
Atas dasar itu, DWP Kotim menggelar kegiatan pelatihan manajemen tata usaha boga DWP Kotim, yang tujuannya untuk memberikan bekal pengetahuan khususnya tentang kewirausahaan kepada para anggotanya.
”Tujuan kegiatan ini untuk mememberikan bekal pengetahuan dan kemampuan kepada peserta sehingga mampu menghadapi permasalahan utama dari wanita atau kaum ibu di Kotim, yaitu kurangnya pengetahuan dan pemahaman tentang kewirausahaan serta mental atau jiwa berwirausaha yang perlu ada motivasi,” kata ketua panitia pelaksana kegiatan Rina Multazam.
Kegiatan ini juga diharapkan bisa memotivasi, meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang suatu produk. Kemudian, para anggota diharapkan mampu menyajikan dan mengemas produk makanan agar lebih menarik dan higienis, serta dapat menetapkan harga jual dengan tepat hingga mampu memperluas jangkauan pemasaran.
Hadir pada kegiatan tersebut Ketua DWP Kotim Sepnita Fajrurrahman. Kegiatan ini juga menghadirkan dua orang narasumber, yakni Barista Cafe Lisna Yudiana yang menyampaikan materi mengubah rasa kopi rumahan menjadi ala cafe dan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kotim yang menyampaikan paparan tentang tip & trik foto makanan.
Pada kesempatan itu, di hadapan para peserta yang merupakan anggota DWP Kotim, selain menyampaikan materi juga langsung mempraktikkan cara pengolahan kopi rumahan menjadi ala kafe, dengan bahan yang mudah ditemui di pasaran. Selain rasa kopinya dibuat ala kafe, tampilan minum disajikan layaknya di kafe.
Ada empat resep kopi yang dibuat oleh barista, yakni cashew coffeelatte,
hazelnut frappe, caramel dalgona, coffee dan es kopi susu. Dalam kegiatan itu pula dijelaskan bagaimana teknik penyajian gambar. Dan apa saja yang diperlukan agar menjadi lebih menarik.