SAMPIT, radarsampit.com – Kesebelasan santri Pondok Pesantren Darul Amin Kabupaten Kotawaringin Timur menunjukkan prestasi membanggakan dalam Piala Kasad Liga Santri PSSI Tahun 2022 di Kota Palangka Raya. Mewakili Kotim, pasukan santri itu melenggang sampai partai final yang akan digelar hari ini.
Langkah kesebelasan Darul Amin menuju final itu dipastikan setelah menghancurkan kesebelasan Ponpes Mambaul Hikmar dari Lamandau dengan skor mencolok; 6 – 0 di Stadion Senaman Mantikei Palangka Raya, Kamis (11/8).
”Ahamdulillah, pertandingan semifinal begitu memuaskan. Pemain sangat atraktif dan dapat menjalankan apa yang sudah diajarkan pelatih. Hanya saja, ada sedikit kendala. Beberapa pemain merasa demam panggung, selebihnya permainan mereka luar biasa,” kata Ari Fawait, pelatih Darul Amin FC.
Tim Darul Amin mampu menguasai posisi bola. Dari awal pertandingan hingga menit terakhir pertandingan, kesebelasan Darul Amin menyerang lawan tak kenal ampun. Pada gol pertama menit kedua, bola berhasil disarangkan Yoga, striker Darul Amin yang mengenakan nomor punggung 10.
”Dari awal pertandingan sudah terjadi kemelut di depan gawang Lamandau. Yoga berhasil merebut dan menciptakan gol pertama pada menit kedua,” katanya.
Pada babak kedua, pelatih melakukan rotasi pemain inti dengan pemain cadangan. Kastalani dengan nomor punggung 9 yang tadinya di posisi striker, berubah menjadi gelandang serang. Strategi itu sukses. Kastalani berhasil menyumbangkan gol keempat ke gawang lawan.
”Saya melihat Kastalani punya potensi berada di dua posisi sebagai gelandang dan penyerang. Dia juga berhasil mencetak gol keempat pada babak kedua, menit 15,” ujarnya.
Pertandingan babak kedua diwarnai penalti. Yoga yang melakukan eksekusi, gagal menyarangkan bola setelah tendangannya ditepis kiper lawan. Di pengujung laga, Rofiq yang bermain sebagai penyerang berhasil mencetak gol penutup yang menghancurkan santri Lamandau dengan skor 6-0.
”Pertandingan semifinal begitu memuaskan. Pemain mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya. Kami bersiap mengatur strategi yang lebih baik lagi untuk menghadapi laga final,” katanya.