SAMPIT, radarsampit.com – Masyarakat Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), sebaiknya wajib waspada. Pasalnya, aksi kejahatan jalanan dengan modus hipnotis kembali terjadi.
Seperti yang dialami S (46), seorang ibu rumah tangga ini tak menyangka harus kehilangan harta bendanya setelah digendam oleh orang tak dikenal.
Menurut informasinya, aksi gendam tersebut terjadi saat korban pergi berbelanja di Jalan Ir H Juanda, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit, Jumat (24/1).
Saat berada di pasar, seketika datang pelaku langsung menghipnotis korban. Akibatnya, uang hingga perhiasan miliknya raib digondol pelaku.
“Saat itu korbannya sempat ikut ke dalam mobil pelaku. Lalu korban dibawa mengambil uangnya di ATM,” kata Rasyid.
Akibat kejadian itu, S pun melaporkan kejadian itu ke pihak berwajib. Sementara, korban menyebut bahwa pelakunya lebih dari satu orang hingga salah satu diantaranya seorang perempuan.
“Pasar disini sudah dari dulu jadi langganan pelaku hipnotis. Masyarakat pun harus berhati-hati saat bertemu dengan orang asing,” kata Rasyid. (sir/sla)