PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) telah membuktikan mampu memberikan akses yang lebih besar kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan yang lebih baik.
Seperti yang dirasakan oleh salah satu peserta JKN, Maya Octavia, yang telah merasakan manfaat besar dari program tersebut. Ia menceritakan bahwa pengobatan akibat asam lambung yang diderita dijamin penuh Program JKN.
Ia mengatakan, bahwa penyakit asam lambungnya kerap kambuh akhir-akhir ini. Puncaknya terjadi ketika ia merasakan nyeri perut, muntah dan pusing yang tak tertahankan hingga memutuskan untuk pergi ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.
“Karena setelah dilakukan observasi, keadaan saya membaik. Sampai di rumah, saya juga tetap mengkonsumsi obat sesuai anjuran dari dokter. Namun saat besoknya, saya kembali merasakan mual serta pusing. Setiap kali yang saya makan dan minum, semuanya saya muntahkan terus, dan akhirnya saya datang lagi ke IGD rumah sakit,” katanya, kemarin.
Maya juga menambahkan bahwa dia kembali mendapatkan perawatan di IGD hingga akhirnya direkomendasikan oleh dokter untuk dirawat inap. Sama seperti kebanyakan masyarakat yang sudah merasakan pelayanan kesehatan pada Program JKN, dengan menjadi peserta Program JKN Maya juga merasa sangat terbantu karena sudah dijamin di fasilitas kesehatan tanpa perlu mengeluarkan biaya sedikit pun.
“Untuk layanan kesehatan yang saya dapatkan baik di IGD maupun di ruang rawat inap semuanya sama-sama dijamin oleh Program JKN. Bahkan sampai biaya seluruh obat-obatannya juga. Jadi dari segi biaya jelas sangat mengurangi beban saya karena tidak perlu keluar uang dalam jumlah besar sekaligus. Pelayanannya juga bagus, tidak ada perbedaan perlakuan yang saya alami,” ucapnya.
Maya juga menyempatkan untuk menyampaikan harapannya dalam penyelenggaraan Program JKN. Dengan jaminan atas layanan kesehatan yang diberikan oleh Program JKN kepada pesertanya yang menderita penyakit asam lambung. Hal tersebut secara tidak langsung akan memberikan kesempatan perawatan medis bagi penderita lain tanpa terkendala biaya.