JAKARTA, radarsmpit.com – Pengusaha tol Jusuf Hamka mulai aktif tampil di publik. Pria yang akrab disapa Babah Alun itu menemui mantan Menko Polhukam Mahfud MD untuk membahas utang negara kepada dirinya, Sabtu (13/7/2024)
Setelah menemui Mahfud, Jusuf juga berbicara tentang kansnya maju dalam pilkada Jakarta.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyodorkan namanya menjadi pendamping Kaesang Pangarep. ”Bergantung perintah partai. Pak Airlangga siap, saya diperintah ya harus siap,” ujarnya.
Dia menyatakan sudah menjadi anggota partai beringin sejak 1969. Karena itu, saat Kamis (11/7/2024) lalu diundang ke DPP Partai Golkar untuk membeberkan idenya soal penataan Jakarta dan bertemu Kaesang, dia menjalankan.
”Kalau saya diperintah ke Jawa Barat jadi wakilnya Pak Ridwan juga oke,” kata Jusuf.
Apalagi, Jusuf mengaku sudah meminta petunjuk dari Wakil Ketua PBNU Sayyid Muhammad Hilal Al Aidid untuk berkontribusi kepada masyarakat.
Saat menyampaikan niat awal untuk pensiun, dia dinasihati untuk tidak egois dan mengamankan kehidupannya pribadi. ”Saya malah dimarahin Habib Hilal, egois kamu,” ungkapnya.
Dalam kesempatan itu, Jusuf membeberkan sejumlah idenya untuk penataan Jakarta. Mulai perlunya flyover, penambahan tol dalam kota, hingga perbaikan dan perluasan transportasi umum yang lebih menjangkau semua wilayah.
Sementara itu, DPP Partai Solidaritas Indonesia menegaskan belum ada kesepakan dengan Partai Golkar terkait pilkada Jakarta.
Wakil Ketua Umum DPP PSI Andy Budiman mengatakan, ide memasangkan Kaesang-Jusuf Hamka memang disampaikan Golkar.
”Namun, tidak ada kesepakatan terkait usulan itu,” kata dia.
Sampai saat ini, Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep belum mengambil keputusan terkait rencana maju di pilkada.
Pihaknya tidak akan terburu-buru dan akan mencermati situasi politik sekaligus mendengar suara masyarakat.
Terpisah, DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) siap menyodorkan nama Taj Yasin untuk pilkada Jawa Tengah.
Sebelumnya, Taj Yasin menjadi bahan pembicaraan setelah melakukan foto bersama dengan Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi yang santer maju sebagai calon gubernur.