SAMPIT,radarsampit.com – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kalimantan Tengah (Kalteng) Inspektur Jenderal Polisi Nanang Avianto memimpin upacara peringatan HUT Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) ke – 72 di Mako Polairud Polda Kalteng, Senin (5/12).
Disela-sela upacara, Nanang menyampaikan turut berbelasungkawa atas insiden jatuhnya Heli NBO 105/P-1103 di perairan Bangka Belitung dengan membawa sejumlah anggota Polri.
Nanang mengaku, bahwa selama ini, heli milik Polri tersebut telah membantu mempercepat proses transportasi dalam melakukan kegiatan pengawasan serta kunjungan-kunjungan di seluruh pelosok di wilayah Kalteng.
”Selama saya bertugas, heli tersebut selalu menemani saya dalam mempercepat proses transportasi serta pemantauan wilayah,” ucap Nanang.
Nanang menambahkan, bahwa jasa para kru Heli NBO 105/P-1103 akan selalu dikenang. Ia meminta kepada seluruh personel Polda Kalteng agar dapat mengambil pelajaran dari musibah ini.
”Sehebat apapun personel yang dilatih, harus bisa mempertimbangkan baik-baik dengan alam. Sebab, alam tidak bisa dilawan. Jadi, personel harus bersahabat dengan alam sehingga keselamatan dapat terjaga,” kata Kapolda.
Diketahui, heli NBO 105/P-1103 dilaporkan hilang kontak saat mengudara di perairan Kepulauan Bangka Belitung, Minggu (27/11) lalu. Sebelum dilaporkan hilang, helikopter tersebut take off dari Palangka Raya menuju Pangkalan Bun.
Heli tiba di Pangkalan Bun, sekitar pukul 11.00 WIB. kemudian kembali melanjutkan penerbangan dengan satu helikopter lainnya, bernomor P-1113 ke tujuan yang sama yakni Tanjung Pandan. (sir/fm)