PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Hingga hari ketiga tim gabungan Satgas Karhutla belum berhasil memadamkan kebakaran hutan dan lahan di perbatasan Desa Kumpai Batu Bawah (KBB) dan Kumpai Batu Atas (KBA), Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar).
Informasi yang berhasil dihimpun, saat ini api sudah mendekati permukiman penduduk, hal ini menimbulkan kekhawatiran bahwa api akan merembet dan mengenai rumah penduduk.
Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kobar, Pahrul Laji menegaskan sejatinya tim satgas Karhutla sudah berhasil memadamkan kebakaran yang terjadi pada hari Jumat 30 Desember 2022 pukul 13.00 WIB itu, dan proses pendinginan juga sudah dilakukan hingga pukul 18.30 WIB.
“Namun karena kencangnya hembusan angin, dan struktur tanah gambut mengakibatkan api kembali menyala dan hingga hari ini belum berhasil dipadamkan,” ujarnya, Minggu (1/1).
Ia mengungkapkan vegetasi berupa semak belukar, ilalang dan pepohonan yang mengering serta kelapa sawit mengakibatkan api dengan cepat menyebar dan meluas dan membakar lahan di kaki wisata alam Bukit Tinggi itu.
Kabid Logistik dan Kedaruratan BPBD Kobar Martogi Sialagan mengungkapkan penanganan untuk hari ketiga masih terus berlanjut, dengan melibatkan unsur lainnya seperti Manggala Agni, Tagana, Balakar Huma Singgah Itah dan Balakar Manggala Yudha, TNI dan Polri.
“Kalau sumber air juga kita agak kesulitan, dan mobil tangki tidak bisa masuk ke lokasi, sehingga kita hanya mengandalkan mesin portabel serta jet shooter, kalau kita gunakan portabel bisa sampai 10 rol selang antar hingga ke titik api,” terangnya.
Menurutnya hingga sore hari ini, kebakaran semakin meluas dan mendekati permukiman penduduk dan api sudah masuk ke kawasan permukiman sekitar 300 meter. “Kita sudah kirim lagi satu tangki air ke lokasi,” tandasnya.
Personel Balakar Manggala Yudha, Ikhsan menyebutkan bila diperkirakan kebakaran yang sudah berhari-hari terjadi sudah membakar ratusan hektare lahan.
Dibenamkannya api mendekati permukiman dari KBB hingga ke patok 30 KBA dan api sudah mendekati kawasan trans di KBA atau arah jalan induk menuju KBA.