Kembang Api Tahun Baru, Waspada Bahaya Kebakaran

kembang api
-ilustrasi pesta kembang api saat perayaan tahun baru JAWA POS/SUMUT POS

PALANGKA RAYA,radarsampit.com – Perayaan malam menyambut tahun baru identik dengan pesta kembang api.  Pendar warna-warni cahayannya di langit gelap, disusul desingan suara kembang api sangat memikat perhatian banyak orang.

Kendati terlihat seru dan menyenangkan, namun menyalakan kembang api tidak boleh sembarangan. Ada bahaya mengancam yakni dari segi Kesehatan akibat terpapar asap dan potensi kebakaran dari percikan api bila terkena benda yang mudah terbakar.

Bacaan Lainnya

Mengantisipasi bahaya kembang api, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Palangka Raya mengimbau masyarakat untuk mewaspadai.

“Dari tahun ke tahun selalu ada terjadi kebakaran rumah yang diakibatkan kelalaian dari kembang api, maka dari itu kita berharap masyarakat untuk waspadai Ketika bermain kembang api di malam tahun baru,” kata Komandan Regu I Damkar Kota Palangka raya Sucipto.

Baca Juga :  Tembak Teman Sendiri Pakai Senapan Angin

Dijelaskan Sucipto, saat ini hujan mulai jarang turun, tentunya kondisi tanah dan rerumput kering, apabila tersulut api maka bisa memicu terjadinya kebakaran.

“Jangan sampai karena kelalaian bisa menimbulkan bencana kebakaran. Saat menyalakan kembang api harus melihat kondisi sekitar,” ujarnya mengingatkan.

Sucipto juga mengingatkan, untuk anak-anak yang menyalakan kembang api sebaiknya didampingi orang tua, karena bisa membahayakan si anak apabila tidak dalam pengawasan.

“Sering juga terdengar karena kembang api banyak anak-anak jadi korban, sebaiknya orang tua bisa mengawasi saat anak bermain kembang api,” imbaunya. (agf/fm)

 



Pos terkait