Kotim Tetapkan Status Tanggap Darurat Karhutla

Halikinnor: Kemungkinan Panas Akan Bertambah

rapat karhutla
RAPAT: Bupati Kotim Halikinnor memimpin rapat penetapan status tanggap darurat bencana karhutla di Gedung Pusdalops Kantor BPBD Kotim, Senin (11/9/2023). (YUNI/RADAR SAMPIT)

Terkait jumlah personel maupun jadwal, Halikinnor menyerahkan sepenuhnya kepada BPBD untuk mengaturnya. Hal tersebut agar upaya penanggulangan lebih efektif.

”Jangan sampai naik tanggap darurat, tangkinya hanya dua dan yang menyuplai cuma tiga SOPD, orangnya ada seratus. Itu tidak ada gunanya. Bikin capek saja. Duduk-duduk enggak ada gunanya. Supaya efektif, jadi, tidak perlu banyak orangnya, tetapi ini bisa maksimal, menyesuaikan peralatan,” jelasnya.

Bacaan Lainnya

Halikinnor meminta BPBD mengatur jumlah personel yang terlibat, baik dari Kodim, Polres, SOPD, dan instansi lainnya. Jadwalkan pun dibuat bergiliran. ”Jadi betul-betul terkoordinir, efektif, dan efisien,” tegasnya. (yn/ign)



Baca Juga :  Dikira Rusa, Warga Kalteng Ini Tewas Tertembak

Pos terkait