PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Kotawaringin Barat hingga kini terus bekerja keras melaksanakan tahapan-tahapan Pemilu agar pesta demokrasi 2024 mendatang bisa berjalan sukses dan berkualitas.
Secara tegas Ketua KPU Kobar, Chaidir menyatakan, akan terus bersinergi dengan semua elemen baik TNI/Polri, Pemda Kobar maupun dengan masyarakat. Termasuk akan selalu sinergi dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) bahkan juga seluruh Parpol peserta Pemilu yang akan bertarung merebut hati rakyat di pesta demokrasi mendatang.
“Untuk mensukseskan pemilu sangat perlu adanya sinergitas antar lembaga baik aparatur keamanan TNI/Polri juga stackholder lainnya sehingga bisa menghasilkan pemilu yang aman dan hasilnya berkualitas,”ungkap Chaidir.
Ketua KPU dua periode ini menerangkan bahwa pemilu adalah jalan damai untuk pergantian kepemimpinan secara nasional atau daerah. Selain itu pemilu juga adalah sarana untuk memilih wakil rakyat yang akan duduk di DPR dari Pusat hingga daerah pula. Oleh karenanya pada pemilu mendatang berkat persatuan multikultural, semua harus berjalan dengan baik lancar dan berkualitas.
“Untuk menciptakan pemilu damai kami, KPU Kobar harus selalu melakukan sinergi. Langkah-langkah sinergi yang dilakukan adalah dengan adanya keikutsertaan atau pelibatan semua pihak, dengan begitu kami harapkan mampu menciptakan pemilu damai, aman dan sesuai dengan harapan yang telah ditetapkan sesuai konstitusi,” jelasnya.
Ia sendiri berharap, lewat pesta demokrasi ini akan lahir pemimpin atau wakil rakyat yang berkualitas pula, sehingga pemilu bisa sebagai perekat dan pemersatu bangsa dan itu harapannya bukan hanya sekedar slogan tetapi benar-benar bisa terwujud. (sam/sla)