MANTAP!!! Polres Kotim Gencarkan Perburuan Budak Narkoba

Aparat polres kotim,perang narkoba,Aparat Polres Kotim bakal semakin menggencarkan perang terhadap peredaran narkoba
GENCARKAN PEMBERANTASAN: Pemusnahan barang bukti narkoba jenis sabu di Mapolres Kotim, belum lama ini. (DOK.FAHRY/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Aparat Polres Kotim bakal semakin menggencarkan perang terhadap peredaran narkoba. Para budak barang haram itu akan diburu sampai mempertanggungjawabkan perbuatannya di depan hukum.

”Kami akan terus melakukan pengungkapan selama peredaran narkoba terus terjadi. Ini sudah merupakan komitmen Polres Kotim dalam memerangi narkoba,” kata Kasat Narkoba Polres Kotim AKP I Made Rudia, kemarin.

Bacaan Lainnya

Rudia menuturkan, pihaknya terus melakukan penindakan terhadap pengedar narkoba. Terbaru, petugas Satres Narkoba Polres Kotim menggagalkan kiriman sabu melalui jasa pengiriman barang.

Rudia berjanji akan terus melakukan membongkar jaringan peredaran narkoba sampai ke akarnya. Hal itu sebagai respons terhadap instruksi Ka polri Jenderal Listyo Sigit Pranowo yang meminta jajarannya terus melakukan pengungkapan kasus narkoba dari hulu sampai hilir.

Baca Juga :  Jadi Korban Perundungan, Siswa SMP Bakar Sekolah

”Kami berharap dengan dukungan masyarakat dalam mengungkap peredaran narkoba. Tanpa masyarakat, kami tidak bisa bekerja secara maksimal. Untuk itu, warga diharapkan segera laporkan apabila mengetahui peredaran narkoba di lingkungannya. Sekecil apa pun informasinya, pasti akan kami tindaklanjuti,” tandasnya. (sir/ign)



Pos terkait