Setiap Iduladha, Masjid Nurul Iman juga mampu berkurban 20-21 ekor sapi dan 15 ekor kambing. ”Sapi dan kambingnya diperoleh dari jemaah dan masyarakat. Tahun lalu Pemkab Kotim juga berkurban untuk Masjid Nurul Iman yang diserahkan secara simbolis oleh Bupati Kotim Halikinnor,” ujarnya.
Menyinggung nama pejabat nomor satu di Kotim, Juliansyah mengenang bahwa sebelum Halikinnor menjabat sebagai Bupati Kotim, Halikinnor juga menjadi jemaah dan pernah masuk dalam kepengurusan Masjid Nurul Iman.
”Dulu waktu beliau jadi Camat MB Ketapang, beliau jadi jemaah aktif di Masjid Nurul Iman, sempat jadi pengurus juga dan sering mengadakan kegiatan di Masjid ini. Karena, memang rumah pribadi beliau di Jalan Delima 5 juga tak jauh dari Masjid ini. Sekarang, karena kesibukan sudah jarang kesini. Insya Allah tanggal 27 Maret 2024 nanti Pak Bupati dijadwalkan Safari Ramadan ke Masjid Nurul Iman dan kami tak sabar berharap menunggu kedatangan beliau,” katanya. (***/ign)