SAMPIT – Sebagai bentuk kepedulian sosial kepada wilayah investasinya, Minamas Plantation menyumbangkan tiga unit ambulans dan 500 paket sembako di anak usahanya PT Indoturba Tengah (ITH). Bantuan ini diserahkan kepada Pemkab Kotawaringin Timur, Pemkab Seruyan, dan Pemkab Kotawaringin Barat. Penyerahakan hadiah dihadiri Wakil Bupati Kobar Ahmadi Riansyah, Asisten I Seruyan Astono, Kadinkes Kotim Umar Kaderi, dan Ketua DAD Kotim Untung TR.
Direktur Utama PT Indotruba Tengah Safwani mengatàkan, Minamas Plantation berada di sembilan provinsi terdiri dari 27 perusahaan. Bersamaan itu, perusahaan menyerahkan bangunan Taman Pendidikan Alquran Al-Ikhlas di Natai Tabuk Desa Pembuang Hulu, Kecamatan Hanau. Taman Pendidikan Alquran seluruhnya dibangun perusahaan untuk meningkatkan ilmu agama masyarakat sekitar.
Sementara itu, pemegang saham PT Indoturba Tengah yang juga Ketua Yayasan Kartika Eka Paksi Letjen TNI (Purn) Tatang Sulaiman mengatakan, perusahaan tidak hanya mencari keuntungan semata, tetapi berbagi dengan masyarat melalui pemerintah daerah.
“Terimakasih atas dukungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kobar, Kotim, dan Seruyan dalam operasional perusahaan,” ujar Tatang.
Pihaknya juga memiliki grup usaha lainnya , Yayasan Kartika Eka Paksi Universitas Jenderal Ahmad Yani, perkebunan, perhotelan. Di Provinsi Kalteng dan Kaltim.”Selain itu juga kita memiliki usaha HPH Kayu Lapis di Kaltim dan ITR Unggulan, maka dari itu lah kita berharap kedepannya jauh lebih bagus dan bermanfaat bagi kita semua untuk usaha yang lebih berkah, perusahaan tidak hanya mencari keuntungan semata, tetapi berbagi dengan masyarakat melalui pemerintah daerah,” kata dia.