Pandemi Belum Berakhir, Waspada Aksi Kejahatan

Kapolsek Ketapang Kompol Samsul Bahri
Kompol Samsul Bahri Kapolsek Ketapang

SAMPIT – Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Ketapang Kompol Samsul Bahri meminta masyarakat yang berada di wilayah hukumnya selalu waspada aksi kejahatan di tengah pandemi Covid-19 yang hingga kini masih terjadi.

Imbauan tersebut disampaikan, mengingat pandemi Covid-19 tidak menjamin para pelaku kejahatan tidak melakukan aksinya. Keadaan lingkungan yang sepi, justru menjadi sasaran (target) pelaku kejahatan.

”Kita tidak boleh lengah dan terus waspada terhadap lingkungan sekitar. Aktifkan Siskamling sebagai upaya antisipasi terjadinya aksi kriminalitas,” kata Samsul, Senin (10/1) siang.

Samsul menambahkan, di masa pandemi seperti sekarang ini, masyarakat diharapkan selalu waspada aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor), pencurian menyasar rumah warga hingga penipuan.

Apa bila menemukan orang mencurigakan agar bisa melaporkannya kepada pihak Kepolisian terdekat supaya segera ditindaklanjuti. ”Ini demi keamanan dan ketertiban bersama,” tegas Kapolsek.

Sebelumnya, aksi pencurian dengan modus jambret kerap kali terjadi di wilayah hukum Polsek Ketapang, tepatnya di Jalan DI Panjaitan – Pelita, Sampit. Aksi kejahatan itu cukup meresahkan warga setempat.

Baca Juga :  Sabu Dijual untuk Pesta Tahun Baru di Sampit

Hilmi, pedagang sate mengungkapkan, aksi jambret terakhir terjadi tepat di depan warungnya. Korbannya adalah pelanggannya sendiri, merupakan warga yang tinggal tidak jauh dari tempat kejadian perkara (TKP).

”Saat itu ada dua orang mengendarai sepeda motor Scoopy warna putih, datang secara tiba-tiba dan merampas paksa telepon genggam miliki pelanggan saya yang saat itu sedang main game di pinggir jalan,” ucap Hilmi. (sir/fm)

 



Pos terkait