Pangkalan Tidak Jelas, Warga Kobar Kesulitan Gas

ilustrasi elpiji
Ilustrasi sulitnya membeli elpiji bersubsidi (Faisal/Radar Sampit)

Lanjut dia, terkait dengan permohonan penambahan kuota, pemerintah daerah sejatinya  telah menyetujui melalui keputusan Bupati Kotawaringin Barat yang ditandatangani oleh Pj Bupati Anang Dirjo.

Untuk warga RT 01 dan RT 02, Kelurahan Raja Seberang kepada Pangkalan Wahyu Ilahi diminta untuk menambah kuota, untuk diketahui untuk 2 RT tersebut setiap bulannya Pangkalan Wahyu Ilahi mendapat 2 kali distribusi atau sebanyak 200 tabung, sementara jatah masyarakat yang mendapatkan hanya 100 tabung.

Bacaan Lainnya

Dan diminta kepada pangkalan untuk menambah kuota menjadi sebanyak 148 tabung dengan dua kali distribusi selama satu bulannya dengan jumlah 296 tabung.

“Namun, pihak pangkalan menyampaikan keberatan ke Pemda, dan kita juga sudah berkirim surat ke Pemda untuk mengajukan penggantian pangkalan, namun belum ada jawaban,” sebutnya. (tyo/sla)

 

 



Baca Juga :  Ada Apa Nih? Disdikbud Kotawaringin Barat Bakar Ratusan Blangko Ijazah

Pos terkait