Mengenai kemungkinan kepadatan penumpang pada arus balik Lebaran, Hendrik tak dapat memprediksi. Namun, diperkirakan pada H+8 kedatangan penumpang kemungkinan mengalami peningkatan.
“Momen arus balik tidak ada puncaknya, penumpang dari Pulau Jawa mengalir saja. Bahkan, momen arus balik ini bisa sampai sebulanan. Terkecuali, bagi penumpang yang mempunyai anak yang masih sekolah atau karyawan perkebunan sawit kemungkinan H+8 sudah pada balik ke Sampit menjalankan rutinitas seperti biasa,” pungkas Hendrik. (hgn/gus)