Setelah menikmati suasana malam di Jiefangbei, sekitar pukul 20.00 waktu setempat, rombongan berkumpul di titik pertemuan yang telah ditentukan.
Pemandu wisata memastikan semua peserta telah hadir sebelum naik ke bus pariwisata yang membawa kembali ke hotel. Perjalanan menuju Hotel Citadines Connect Chayuan Chongqing memakan waktu sekitar 50 menit, dengan suasana jalanan Chongqing yang masih ramai oleh kendaraan dan lampu kota yang berkelap-kelip indah.
Sesampainya di hotel sekitar pukul 20.55, rombongan langsung menuju kamar masing-masing untuk beristirahat setelah seharian penuh berkeliling kota. Beberapa peserta masih sempat berbincang di lobi hotel, berbagi kesan tentang pengalaman hari ini, sementara yang lain memilih langsung beristirahat guna mengisi energi untuk perjalanan.
Minggu pagi, perjalanan kembali ke Tanah Air dimulai dengan penerbangan dari Bandara Chongqing menuju Beijing. Setibanya di Beijing, waktu masih menunjukkan sekitar pukul 12.30 siang, sementara jadwal boarding penerbangan berikutnya menuju Jakarta baru dimulai pukul 17.30.
Dengan waktu tunggu sekitar lima jam di Bandara Beijing, rombongan menghabiskan waktu dengan santai, menikmati suasana bandara, serta beristirahat dengan tenang sebelum melanjutkan penerbangan panjang menuju Jakarta.
Suasana yang nyaman membuat waktu berlalu tanpa terasa. Menutup perjalanan sepekan dengan perasaan bahagia dan penuh kenangan. (***/ign)