SAMPIT, radarsampit.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menggelar Media Gathering bersama wartawan dari berbagai media di Kotim, Minggu (24/12/2023). Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk membangun sinergitas Bawaslu dengan kalangan pers.
”Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyukseskan Pemilu 2024,” kata Ketua Bawaslu Kotim Muhammad Natsir. Media Gathering juga untuk menyampaikan informasi terkait tahapan Pemilu 2024, sehingga dapat disebarluaskan kelapisan masyarakat melalui media massa.
Anggota Bawaslu Kotim Salim menambahkan, pihaknya membuat grup WhatsApp antara media dengan Bawaslu, sehingga giat Bawaslu dapat dibagikan dalam grup tersebut. Selain itu, menerima masukan hal yang harus diperbaiki Bawaslu Kotim dan diskusi terkait isu terkini di Kotim.
Bawaslu berharap apa yang disampaikan bisa diteruskan dengan sebenar-benarnya, sehingga jangan sampai tanggapan masyarakat atas peserta pemilu berbeda-beda. ”Kami maunya sesuai aturan dan itu bisa tersampaikan ke semua warga di Kotim,” tegasnya.
Diharapkan adanya pengawasan partisipatif melalui peran media. Awak media diharapkan bisa menginformasikan kepada Bawaslu sebagai upaya pencegahan. Begitu pun informasi dari Bawaslu, juga diperlukan kepada insan media untuk disampaikan ke masyarakat maupun peserta pemilu supaya bisa mencegah dugaan pelanggaran.
Dia menambahkan, untuk disinformasi Pemilu 2024, masyarakat masih tahunya caleg merupakan peserta pemilu. Padahal, peserta pemilu hanya ada tiga, yaitu partai politik, DPD, dan pasangan calon presiden dan wakil presiden. ”Caleg itu harusnya koordinasi dengan partai politiknya dan partai politik bertanggung jawab dengan apa yang dilakukan oleh caleg-nya di lapangan,” katanya.
Dengan demikian, apabila terjadi pelanggaran administrasi, akan dijatuhkan kepada partai politik, bukan ke caleg. ”Jadi, ketika ada dugaan pelanggaran pascapemilu, peserta pemilu yang kena, kalau dugaan pelanggarannya itu caleg, artinya partai politiknya nanti yang kena sanksinya, bukan person calegnya,” jelasnya.