Pertambahan Maskapai Penerbangan Bisa Berdampak Bagi Perekonomian

batik air
PERDANA: Pj Bupati Sukamara Kaspinor menghadiri penerbangan perdana maskapai Batik Air di Bandar Udara Iskandar Pangkalan Bun, beberapa waktu lalu.  (istimewa)

SUKAMARA, radarsampit.com – Beroperasinya maskapai Batik Air di Bandar Udara Iskandar Pangkalan Bun diapresiasi oleh Pj Bupati Sukamara Kaspinor. Dengan bertambahnya maskapai penerbangan diharapkan memberikan peningkatan pelayanan dan dampak positif terhadap iklim investasi, serta peningkatan kunjungan destinasi wisata.

“Kita memprakarsai bagaimana caranya untuk pelayanan transportasi udara bisa maksimal melayani masyarakat. Harapannya dengan adanya transportasi udara yang lancar bisa mendorong peningkatan investasi,” terang Kaspinor saat menghadiri penerbangan perdana Batik Air di Bandara Iskandar Pangkalan Bun.

Bacaan Lainnya

Bertambahnya maskapai penerbangan di Bandara Iskandar Pangkalan Bun juga diharapkan mampu meningkatkan geliat pariwisata nasional di wilayah Barat Kalteng, terutama di wilayah pesisir Kabupaten Sukamara yang mempunyai potensi wisata pesisir pantai. Dengan begitu bisa memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat dan pelaku usaha mikro kecil dan menengah.

“Tentu juga akan berdampak pada pergerakan UMKM sehingga ke depan bisa dinikmati oleh masyarakat pengunjung yang datang ke Kalimantan Tengah,” harapnya. (fzr/yit)

Baca Juga :  Tetap Nekat Beraksi di Jalanan, Warga Pangkalan Bun Ultimatum Pelaku Balap Liar

 

 



Pos terkait