PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Perusahaan Umum Daerah (Perumdam) Tirta Arut Pangkalan Bun menggelar fun bike sekaligus merayakan peresmian Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) bermerk Banyu Kinum.
Kegiatan fun bike ini juga sebagai rangkaian hari ulang tahun (HUT) Perumdam Tirta Arut yang ke-30. Di usia matangnya ini Perumdam Tirta Arut terus memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat melalui berbagai terobosan.
Direktur Perumdam Tirta Arut Pangkalan Bun, Sapriansyah mengatakan selama kepemimpinannya 7 tahun Perumdam Tirta Arut telah banyak berubah.
Dari sisi pelayanan, distribusi air hingga kebocoran pipa telah mampu teratasi. Berbagai keluhan pelanggan perlahan di jawab dengan aksi nyata pelayanan prima oleh tim Perumdam.
“Berbagai inovasi telah kita lakukan, dulu kita hanya mampu melayani air bersih namun sekarang kita sudah meluncurkan AMDK Banyu Kinum. Sebelumnya kita juga telah memenuhi kebutuhan masyarakat dengan memasang air siap minum ditempat-tempat umum seperti Taman Kota, kawasan wisata pantai, pelabuhan dan juga di lingkup kantor Perumdam sendiri,” tutur Sapri.
Menurutnya semua capaian berkat dukungan semua pihak, baik perbankan juga masyarakat secara umum yang aktif memberikan informasi dan saran masukan kepada Perumdam tersebut.
Penjabat Bupati Kobar, Anang Dirjo dalam sambutannya yang dibacakan Asisten 1 Tengku Alisyahbana menyampaikan apresiasi kepada Perumdam Tirta Arut. Merk Banyu Kinum tersebut akan terus disebarluaskan agar semua masyarakat dapat mengkonsumsi produk lokal yang digagas Perumdam Tirta Arut.
Selain itu, disampaikan juga apresiasi kepada para pegoes (peserta fun bike) yang turut berpartisipasi menggelorakan olahraga. Pantauan dilokasi fun bike diikuti ratusan peserta memperebutkan hadiah undian berupa sepada, kulkas, mesin cuci dan doorprize lainnya. (sam/sla)