Perumdam Tirta Arut Gelar Senam Sehat Di Lapangan Senggora Kumai

senam bersama
Penyerahan tempat sampah untuk sampah plastik Banyu Kinum produk Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) Perumdam Tirta Arut Pangkalan Bun pada acara senam sehat Minggu (3/3) di lapangan Senggora Kumai. (syamsudin/radar sampit)

PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Arut Pangkalan Bun menggelar  senam sehat bersama Angkatan Muda Penerus Perjuangan (AMPP) 1946 di Lapangan Senggora Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalteng, Minggu (3/3/2024).

Senam sehat tersebut diikuti ratusan masyarakat Kecamatan Kumai kemudian juga dihadiri Penjabat Bupati Kobar, Budi Santosa bersama Sekretaris Daerah, Staf Ahli para asisten dan sejumlah kepala SKPD.

Bacaan Lainnya

Direktur Perumdam Tirta Arut Pangkalan Bun, Sapriansyah mengatakan senam sehat ini merupakan agenda yang sengaja di gelar Perumdam Tirta Arut bersama AMPP 46 Kumai, sebagai sarana olahraga bersama agar meningkatkan budaya hidup sehat di kalangan masyarakat.

Melalui senam sehat ini juga, Sapriansyah berharap lapangan yang penuh sejarah ini selalu digunakan sebagai aktifitas olahraga tidak hanya khusus masyarakat Kumai, tetapi juga Kabupaten Kobar, bahkan masyarakat Kalteng.

Baca Juga :  Debat Publik Paslon Pilkada Sukamara akan Digelar Dua Kali

“Kita berharap, Lapangan Senggora yang penuh dengan sejarah ini bisa dipercantik. Karena melalui lapangan ini telah melahirkan atlet terutama olahraga sepak bola hingga ke event provinsi bahkan nasional,” ungkap Sapri.

Sementara, Penjabat Bupati Kobar, Budi Santosa menyampaikan, senam sehat seperti ini perlu digelar secara rutin dan ijadikan budaya hidup sehat. Ia menyarankan di Lapangan Senggora Kumai ini digelar senam sehat setiap seminggu sekali yang panitianya bergiliran secara bergantian dari semua desa yang ada di Kecamatan Kumai.

“Ini perlu terus di kembangkan, bisa diatur setiap desa digilir menjadi panitia senam sehat seperti ini agar selain menjadi sarana hiburan juga sebagai sarana olahraga bersama dan bersilaturahmi antar masyarakat,” harap Budi Santosa.

Senam sehat ini tampak diikuti dengan antusias oleh masyarakat. Panitia juga menyediakan beragam doorprize menarik seperti Kulkas dan alat elektronik lainnya. (sam/sla)



Pos terkait