Perumdam Tirta Arut Pangkalan Bun Kembali Raih Top BUMD Award 2024

Penghargaan ke 9 Kali Berturut-turut

bumd 1f
Direktur Perumdam Tirta Arut Pangkalan Bun, Sapriansyah usai penyerahan pernghargaan TOP BUMD award. (Istimewa)

PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Arut Pangkalan Bun kembali menorehkan prestasinya dengan meraih Top BUMD Award 2024 pada Rabu 20 Maret di Jakarta.

Penghargaan kali ini, meraih Bintang 5, sehingga sesuai data sudah tiga kali berturut-turut untuk bintang 5 dan secara umum Raihan Top BUMD sudah ke 9 kalinya.

Bacaan Lainnya

Direktur Perumdam Tirta Arut Pangkalan Bun, Sapriansyah mengatakan, ada 4 penghargaan yang disabet kali ini, yakni, Top BUMD Golden Trophy 2024, Top Pembina BUMD Awards 2024 dengan kategori Top Pembina BUMD 2024 kemudian Top PDAM Awards 2024, (Pelanggan < 30.000 Ribu) dengan kategori Peningkatan Sistem Manajemen dan Top CEO BUMD award 2024.

“Kami bersyukur atas prestasi ini. Tentunya keberhasilan ini dibarengi dengan adanya koordinasi yang berjalan baik antara Dewan Legislatif, Eksekutif, dewan pengawas serta jajaran Perumdam Tirta Arut Kabupaten Kotawaringin Barat yang disertai dengan Inovasi-inovasi yang dilakukan baik dibidang pelayanan teknik, Informasi Teknologi dan pengembangan unit bisnis Produk Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) Banyu Kinum,” ungkapnya.

Baca Juga :  BPJS Ketenagakerjaan Cabang Pangkalan Bun Ramaikan Finance & Property Expo 2024

bumd 2f

Top BUMD Awards 2024 ini merupakan kegiatan penghargaan sebagai bentuk apresiasi tertinggi dan terbesar yang diberikan kepada BUMD, Ceo BUMD, Pembina BUMD (Kepala Daerah) di Indonesia, atas prestasi dan perbaikan yang telah dilakukan terkait kinerja bisnis,
layanan, dan kontribusi terhadap Perekonomian Daerah.

Sapriansyah menyebutkan, kegiatan Top BUMD ini diselenggarakan oleh Majalah Top Business yang bekerjasama dengan Institut Otonomi Daerah (i-OTDA) dan beberapa Lembaga, Asosiasi dan Konsultan Bisnis. Untuk penilaian mereka melibatkan dewan juri sekitar 10 Profesor, beberapa Doktor, serta para praktisi dan
konsultan bisnis.

“Berdasarkan prestasi dan pencapaian kinerja Perumda Air Minum Tirta Arut Kabupaten Kotawaringin Barat sehingga terpilih masuk dalam (Long list Top-200 BUMD terbaik Indonesia) dari lebih 1.200 BUMD serta lolos seleksi penilaian dewan juri berdasarkan hasil kuesioner, wawancara dan presentasi serta data publikasi BPPSPAM dan data skunder Top BUMD Awards 2024,” terangnya. (sam/sla)



Pos terkait