Petaka Pulang Sekolah, Pelajar Sampit Tewas Terlindas Truk

kecelakaan pelajar
KECELAKAAN MAUT : Jenazah siswi SMP di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Parenggean, Kabupaten Kotim, sebelum dievakuasi dari lokasi kejadian, Selasa (22/8/2023).  (ISTIMEWA/RADAR SAMPIT)

SAMPIT, radarsampit.com – Kecelakaan maut menimpa seorang siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Parenggean, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Selasa (22/8).

Korban yang belum diketahui identitasnya itu tewas seketika akibat terlindas truk tangka pengangkut bahan bakar umum (BBM).

Bacaan Lainnya

Dikonfirmasi Radar Sampit, Camat Parenggean Siyono membenarkan insiden nahas tersebut. Menurutnya, peristiwa terjadi saat pelajar SMP baru saja pulang sekolah. ”Benar terjadi (kecelakaan). Dan jenazah sudah dibawa ke rumah sakit,” kata Siyono dihubungi melalui sambungan telepon.

Camat tidak mengetahui secara persis kronologi kecelakaan tersebut. Namun, ia menduga bahwa truk pengangkut BBM itu merupakan truk milik Pertamina.

”Iya truk Pertamina,” ucapnya singkat.

Galih selaku Distribusi Depo Pertamina ikut membenarkan tentang insiden tersebut. Menurutnya, truk warna merah putih itu rencananya akan pergi ke Kuala Kuayan, Mentaya Hulu.

Baca Juga :  KETAT!!! Tahanan Dikawal Petugas Bersenjata Lengkap

”Benar. Truk tersebut membawa dua produk yakni BBM subsidi dan non subsidi dari Sampit mau ke Kuala Kuayan,” ujar Galih dikonfirmasi terpisah.

Menurutnya, saat ini pihaknya masih menunggu proses penyelidikan Kepolisian. Ia belum bisa berkomentar banyak termasuk kronologi kecelakaan tragis tersebut. (sir/fm)

 



Pos terkait