Syauki juga menambahkan bahwa PLN akan selalu hadir dalam kegiatan-kegiatan positif yang dapat menjaga nilai-nilai kebangsaan.
“PLN tidak hanya bertugas menyediakan listrik, tetapi juga turut serta dalam menjaga nilai-nilai kebangsaan. Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat terus mempererat hubungan dengan para veteran dan seluruh elemen masyarakat, serta menunjukkan komitmen kami untuk terus menerangi setiap sudut negeri dengan penuh dedikasi dan semangat kebangsaan,” tuturnya.
Di sisi lain, momen ini juga penuh makna bagi para legiun veteran perang yang dipimpin oleh Bapak Krisman Suyatno, saat mereka menerima penghargaan langsung dari pimpinan PLN.
“Bagi kami, para legiun veteran, ini adalah sebuah kebanggaan. Selama sekian belas tahun saya di veteran, baru kali ini kami diundang dan bergabung dalam upacara 17 Agustus bersama para pemimpin dan seluruh karyawan PLN,” ucapnya dengan penuh rasa syukur.
Bapak Krisman juga menegaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk kasih sayang dan kepedulian yang mendalam dari PLN kepada mereka yang telah berjuang untuk negeri tercinta.
“Ini adalah bentuk kasih sayang dan kepedulian PLN terhadap kami. Harapannya, ikatan seperti ini akan terus terjalin, dan kita semua mendoakan agar PLN semakin jaya dan semakin menerangi negeri,” pungkasnya.
Penghargaan dan tali asih yang diberikan kepada para legiun veteran dan Purna Paskibra Kota Banjarbaru diharapkan menjadi penyemangat terbaik bagi mereka, sekaligus menjadi pengingat atas dedikasi mereka dalam menjalankan tugas, meskipun berasal dari generasi yang berbeda. Kegiatan ini bukan sekadar seremonial, tetapi menjadi simbol kepedulian PLN terhadap jerih payah para pahlawan bangsa serta generasi muda yang akan melanjutkan perjuangan mereka. (*)