KASONGAN, radarsampit.com – Polairud Polres Katingan kembali melakukan patroli untuk menjaga situasi agar aman dan kondusif di perairan DAS Katingan. Selain itu, memantau masyarakat yang sedang beraktivitas di sekitar pesisir atau pinggiran sungai.
Kapolres Katingan AKBP I Gede Putu Widyana melalui Kasat Polairud Polres Katingan, Iptu Romlan mengatakan, personelnya menyambangi masyarakat Desa Pegatan, Kecamatan Katingan Kuala, yang sedang beraktivitas di pelabuhan setempat.
”Kami terus berupaya untuk menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah pesisir, sehingga tetap aman dan kondusif,” katanya, Jumat (31/3).
Pihaknya juga meminta masyarakat agar ikut serta mengawasi perairan dengan tidak melakukan illegal fishing, menggunakan racun atau lainnya. Selain itu, mengingatkan masyarakat agar berhati-hati ketika beraktivitas, karena cuaca saat ini tidak menentu dan sering hujan lebat.
”Sebelum melakukan aktivitas di DAS Katingan, agar senantiasa memperhatikan cuaca dan selalu melengkapi peralatan keselamatan di dalam kapal atau perahu sebagai antisipasi hal- hal yang tidak diinginkan,” katanya. (sos/ign)