Polisi Kerahkan Timsus Pengamanan Natal

pengamanan natal
PENGAMANAN: Anggota Polres Kapuas bersenjata lengkap melaksanakan pengamanan di gereja Santo Matius, Kuala Kapuas. (POLRES KAPUAS/RADAR SAMPIT)

KUALA KAPUAS, radarsampit.com – Kepolisian Resor (Polres) Kapuas menerjunkan personel pengamanan selama perayaan Natal di sejumlah gereja, salah satunyanya di gereja Kapakat Jalan Tambun Bungai, Kuala Kapuas.

Personel yang kerahkan yakni tim khusus (timsus) CRT (Crisis Response Team) Citah Polres Kapuas yang dikenal mampu melakukan pelacakan dan pemeriksaan terhadap kendaraan yang keluar masuk area gereja.

Bacaan Lainnya

Kapolres Kapuas AKBP Kurniawan Hartono mengatakan, dilibatkannya tim CRT Citah agar dapat memberikan rasa aman dan mencegah gangguan di saat umat nasrani sedang melaksanakan ibadah perayaan Natal. “Tim CRT Citah ini dibekali dengan alat-alat pemeriksa barang yang mencurigakan, dengan itu setiap personel langsung melakukan pemeriksaan kendaraan yang masuk ke area gereja, baik dari bawah kendaraan maupun bagian yang sulit dijangkau,” kata Kapolres, Rabu (20/12/2023).

Baca Juga :  sabu dicampur deterjen, ekstasi diblender

Kapolres menambahkan, sebelum ibadah perayaan Natal dimulai, tim CRT Citah dengan sigap melakukan sterilisasi dengan memeriksa lingkungan dan setiap sudut ruangan gereja guna mengantisipasi hal-hal yang mencurigakan. “Sterilisasi dan pengamanan ibadah perayaan Natal ini bertujuan untuk memberikan jaminan keamanan dan kenyamanan bagi umat kristiani yang melaksanakan ibadah,” jelasnya.

Kapolres Kapuas menegaskan, pihaknya akan terus melakukan pengamanan di setiap gereja hingga puncak perayaan Natal dan Tahun Baru 2024. “Diharapkan Kabupaten Kapuas dalam keadaan aman dan kondusif,” tandasnya. (der/fm)



Pos terkait