Polisi Mantapkan Latihan Pengamanan Pilkada Seruyan

Pilkada Seruyan
BERSINERGI: Pihak KPU dan Polres Seruyan yang menggelar pelatihan Pra Operasi Mantap Praja Telabang tahun 2024, untuk pengamanan Pilkada serentak, baru-baru tadi.

KUALA PEMBUANG, radarsampit.com – Dalam rangka pengamanan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024 di Kabupaten Seruyan, Kalteng, Polres setempat kembali menggelar pelatihan Pra Operasi Mantap Praja Telabang tahun 2024, yang dipusatkan di aula Patriatama 95 Polres Seruyan.

Pelatihan yang terbagi untuk kelas A dan B dan dilaksanakan selama 2 hari tersebut diharapkan dapat meningkatkan koordinasi antara berbagai instansi dan memperkuat persiapan pengamanan untuk Pilkada serentak di Seruyan.

Bacaan Lainnya

Komisioner KPU Kabupaten Seruyan Tajudinnor menyampaikan, kegiatan ini  bertujuan untuk memastikan seluruh pihak yang terlibat memiliki pemahaman yang sama mengenai tugas dan tanggung jawab mereka selama pelaksanaan Pilkada.

“Dengan adanya latihan ini, diharapkan semua pihak dapat berkoordinasi dengan baik dan meminimalkan potensi gangguan selama Pilkada. Kesiapan dan koordinasi yang baik akan menjadi kunci utama dalam menjaga keamanan dan kelancaran proses pemilihan,” ujarnya.

Baca Juga :  Jual Narkoba Karena Ingin Kaya, Perempuan Cantik di Palangka Raya Ini Masuk Penjara

Sementara itu Kapolres Seruyan berharap agar seluruh personel yang mengikuti latihan pra operasi ini agar serius mengikutinya. “Ambil ilmu positif ini untuk menjadi bekal kita selama pelaksanaan di lapangan,” ujarnya.

Selanjutnya dilanjutkan oleh para kabag, kasat dan kasi yang sudah ditunjuk menjadi kasatgas di Operasi Mantap Praja untuk memberikan materi sebagai modal personel di lapangan dalam melaksanakan pengamanan pilkada serentak tahun 2024 di Kabupaten Seruyan. (rdw/gus)



Pos terkait