Polres Katingan Bersiap Gelar Operasi Lilin Telabang 2022

pengamanan nataru
PATROLI : Personel Polres Katingan bersiap melaksanakan patroli dalam rangka menjelang Operasi Lilin Telabang 2022. ISTIMEWA/RADAR SAMPIT

KASONGAN,radarsampit.com – Kepolisian Resor (Polres) bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan melaksanakan pengamanan lintas sektoral dalam rangka menjelang Operasi Lilin Telabang, perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru).

Kapolres Katingan AKBP Paulus Sonny Bhakti Wibowo mengatakan, pihaknya mempersiapkan sejak dini melaksanakan pengamanan wilayah. Dengan begitu, warga yang merayakan Natal dan Tahun Baru dapat terjaga dan tertib.

Bacaan Lainnya

“Kami akan menempatkan sejumlah personel di beberapa titik pos pengamanan. Ada dua posko pengamanan persiapan Operasi Lilin Telabang tahun ini,” ucap Kapolres, Jumat (18/12) tadi.

Kapolres menjelaskan, Operasi Lilin Telabang 2022 digelar guna memberi keamanan dan kenyamanan masyarakat, mengamankan kondisi lalu lintas menjelang Natal dan Tahun Baru, khususnya untuk wilayah hukum Polres Katingan.

“Sinergitas tetap dilakukan dan ada komunikasi yang dibangun lintas sektor. Sehingga, penanganan dan pengamanan yang terbaik memberikan perlindungan bagi masyarakat,” tandasnya. (sos/fm)

Baca Juga :  Proyek Sirkuit di Kotim Perlu Diaudit

 



Pos terkait