PPK di Kota Palangkaraya Tegaskan Tak Ada Kecurangan Rekapitulasi Suara Pemilih

picture
Ilustrasi

”Kami minta harus benar-benar diawasi. Jangan sampai sudah PSU, malah gagal lagi. Jangan sampai dilakukan PSU lagi,” tegas Hera.

Dia juga mengharapkan masyarakat yang terdaftar memilih di TPS tersebut agar berbondong-bondong datang dan kembali menyalurkan hak pilihnya.

Bacaan Lainnya

”Saya meminta semua warga yang masuk DPT di enam TPS itu mencoblos. Kita selesaikan tugas untuk bisa menghasilkan pemilu yang tuntas, jujur, dan adil. Tolong datang dan dan coblos kembali dengan pemilihan yang baik,” katanya.

Terkait pengamanan, Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Budi Santosa mengatakan, telah mempersiapkan personel pengamanan selama proses rekapitulasi berjalan. Selain itu, pelaksanaan PSU nantinya juga akan dijaga ketat.

”Kami siapkan masing-masing TPS sebanyak 10 personel untuk pengamanan PSU. Kami siap mengamankan dan berharap pelaksanaannya berjalan lancar dan terkendali,” ujarnya. (daq/ign)



Baca Juga :  Jalan Kapten Mulyono Makin Sengsara karena Angkutan Berat Melintas Hampir Setiap Menit

Pos terkait