Prioritaskan Sarana Literasi Sekolah, SMP Astra Agro Lestari Ikuti Akreditasi Perpusnas

Miliki Inovasi “Grebek Afdelling” dan “Minggu Baca Ceria”

heru 1
VERIFIKASI: Foto bersama tim asesor akreditasi perpustakaan Nasional, Perpustakaan dan kearsipan daerah, dewan guru SMP Astra Agro Lestari

“Tentunya kami banyak memperoleh pengetahuan dan wawasan baru terkait pengelolaan perpustakaan. Pada akhirnya, ilmu dan pengetahuan yang kami peroleh selama mengikuti akreditasi, akan kami bagikan ke sekolah-sekolah di sekitar kami,” tegas Rofik.

Mery Rosmala, S.Sos. dari Perpusnas mengungkapkan apresiasinya karena tim asesor menemukan banyak sekali inovasi dan keunikan yang diimplementasikan di SMP Astra. koleksi buku yang tersedia di perpustakaan SMP Astra, dinilai telah memenuhi standar koleksi berdasarkan indikator yang ditentukan oleh Perpusnas.

Bacaan Lainnya

Selain itu, koleksi-koleksi buku yang ada terus mendapakan pemutakhiran dengan penambahan buku-buku baru setiap tahunnya. Hal ini dapat terwujud karena adanya alokasi khusus dari dana bantuan operasional sekolah. Selain itu, banyak pula koleksi buku Perpustakan Lestari yang didapatkan dari komite serta dukungan dari PT Astra Agro Lestari, Tbk sebagai perusahaan yang menaungi SMP Astra Agro Lestari.

Baca Juga :  PT NAL Bagikan Bibit Ikan untuk Tokoh Adat dan Karang Taruna  

Tim asesor juga dikejutkan dengan temuan inovasi unik berupa kursi baca hasil recycle plastic yang berupa kursi eko brik. Keberadaan kursi ini, selain bagian dari pendidikan kesadaran lingkungan, juga mempercantik ruangan perpustakaan. Secara fungsional, kursi ini pun memiliki tingkat kenyamanan yang baik sehingga pengunjung perpustakaan betah duduk membaca di atas kursi ini.

Ada pula inovasi berupa program “Grebek Afdelling” dan “Minggu Baca Ceria”. Kedua program ini adalah upaya dari perpustakaan untuk mendatangi siswa-siswa dan masyarakat di sekitar tempat tinggalnya dengan membawa dan mempromosikan buku-buku untuk dibaca.

Program ini mengadopsi program perpustakaan keliling yang diselenggarakan oleh Perpustakaan Daerah Kotawaringin Barat. Program “Minggu Baca Ceria” menargetkan agar siswa-siswa mengisi waktu liburnya dengan kegiatan gemar membaca buku yang dapat menjadi sarana hiburan siswa di hari minggu.

Hal yang tidak disangka selanjutnya, asesor Perpusnas menemukan adanya program inklusi perpustakaan di SMP Astra. Salah satunya adalah program pelatihan pembuatan sabun herbal bagi anggota Posyandu di lingkungan sekitar.



Pos terkait